Halaman

Selasa, 26 November 2019

Deskripsi "KAMPUSKU KEBANGGAANKU"





TUGAS MENULIS TEKS DESKRIPSI
MATA KULIAH KETERAMPILAN BERBAHASA

Dosen Pengampu
1.      Drs. Maryono,M.Pd
2.      Agung Rimba Kurniawan S.Pd,M.Pd




PENULIS
Anisa Andriani (A1D118152)
RUANG 004 SEMESTER 3



PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS JAMBI
2018


KAMPUSKU KEBANGGAANKU




Perkenalkan namaku Anisa Andriani aku adalah salah satu mahasiswa PGSD di Universitas Jambi. Singkat cerita aku bisa tertarik masuk kuliah di PGSD karena kemauan diri sendiri dan dukungan orang tua pula. Jujur saja awal aku masuk kuliah di PGSD yang ternyata terletak bukan dipusat kampus Universitas Jambi tetapi terpisah, dimana PGSD terletak di muara bulian yang berjarak sekitar 1 jam dari kampus utama. Awalnya sedikit kecewa karena jauh dari pusat kota. Mengetahui hal itu, aku berencana melihat keadaan kampus pgsd  dan pada waktu itu aku di temani oleh saudara kandungku lebih tepatnya ia adalah abang  yang sejak kecil  memang selalu menjadi bodyguard ku karena ia adalah satu-satunya saudara kandungku.
            Mungkin itulah sekilas cerita tentang aku disini aku ingin bercerita tentang perasaanku pertama kali melihat bangunan PGSD dan lingkungan sekitarnya.  Pada waktu itu aku melakukan observasi di kampus PGSD tepat seminggu sebelum aktif proses belajar dan mengajar. Dengan mengendarai sepeda motor menuju kekampus PGSD dimana posisi awalku berada di kampus utama di UNIVERSITAS JAMBI yang kebetulan pada saat itu sedang berlangsung kegiatan PKK untuk mahasiswa baru. Selama diperjalanan jujur saja aku terkejut dengan keadaan jalan yang sempit dan masih jarang perumahan penduduk di sepanjang jalan yang membuat kondisi jalan sepi. Lalu dengan posisi digonceng oleh abangku aku berfikir bagaimana nanti jika aku mengendarai sepeda motor sendiri apakah aku bisa. Namun pikiran itu hanya selintas saja dan tidak terlalu menjadi masalah bagiku karena yang dipikiranku pada saat itu adalah penasaran bagaimana bentuk kampus PGSD sebenarnya. 1 jam telah berlalu sampailah kami di kampus PGSD .  Pada saat itu aku melihat lapangan yang luas namun masih banyak rumput ilalang yang membuat kampus PGSD semak dan tidak terlihat jelas dari depan jalan raya. Kemudian kami masuk kelorong akses pertama menuju ke kampus . Pandangan pertamaku melihat kampus PGSD sedikit terkejut yang awalnya aku berfikir kuliah itu seperti di televisi dimana bangunan megah dan bertingkat.  Namun di PGSD bangunannya hampir sama seperti bangunan sekolah pada umumnya, tetapi yang membuatku kagum aku melihat lapangannya yang begitu luas yang tidak dimiliki disetiap prodi di kampus utama yaitu di universitas jambi. Walaupun dalam benak hati sedikit terkejut melihat bangunannya yang tidak sesuai dengan hayalanku selama ini.
Memang sih sebelumnya, aku punya kenalan dimana dia terlebih dahulu satu tahun kuliah di PGSD dari pada aku . Dia menjelaskan kondisi PGSD yang sebenarnya . Setidaknya pada saat pandangan pertama dengan PGSD aku tidak terlalu terkejut melihat bangunannya. Tetapi jujur ya setelah aku telah menjalankan kuliah di PGSD dengan kesederhanaan bentuk bangunannya aku merasa tidak menjadi masalah . Aku masih tetap merasa nyaman walaupun begitu kampus kami mendapatkan akreditas A yang menjadi salah satu modal semangatku untuk selalu bersyukur, karena walalupun terletak terpisah dari pusat kampus dan berjarak jauh pula, tetapi kami tidak tertinggal jauh tingkat mutu pendidikannya dengan kampus yang terletak di kampus utama. Bahkan kami memiliki lapangan yang sangat luas yang bisa dengan leluasa digunakan untuk berbagai macam kegiatan. Misalnya kami bisa melakukan kegiatan olahraga, kegiatan upacara dan lapangan kami bukan hanya satu selain terletak tepat di depan kampus didalam kampuspun terdapat lapangan basket . Selain itu yang menjadi kebanggaan pula PGSD memiliki lab tari kusus dan aula kusus apabila ada kegiatan didalam ruangan di PGSD pula ada mushola yang dibangun tepat didekat aula yang memudahkan mahasiswa yang beragama muslim untuk manjalankan ibadah. Jadi kesimpulannya walaupun bangunan kampus PGSD masih terbilang sederhana tetapi di kampus PGSD memiliki fasilitas yang lengkap yang memudahkan mahasiswa untuk menjalankan aktivitas kuliah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar