Halaman

Selasa, 26 November 2019

Deskripsi " TANAMAN JAMBU AIR 2 "




Nama ; Desy Rahma Sari
Nim : A1D118134
Ruang : R004


TANAMAN JAMBU AIR





Tanaman Jambu air merupakan salah satu tumbuh-tumbuhan yang termasuk kedalam suku jambu-jambuan atau dalam bahasa latin Myrtacea.
Tumbuhan jambu air sendiri berasal dari Asia Tenggara, dan juga telah menyebar di berbagai pulau-pulau pasifik lainnya..
Pada tanaman jambu air memiliki akar tunggang disebut dengan akar radik primaria dan memiliki jenis daun tunggal, saling berhadapan dengan bertangkai. Panjang daun berkisar antara 15 sampai 20 cm dan juga lebar 4 samapi 6 cm. Kemudia tanaman ini juga memiliki jenis bunga majemuk dan batang berkayu yang memililki struktur keras dan sangat kuat, panjangnya pun mencapai ketinggian antara 3 sampai dengan 10 m bahkan adapula yang lebih. Serta memiliki Buah yang berbentuk Lonceng, kerucut atau berbentuk membulat keatas dengan warna hijau ketika masih muda dan juga berwarna putih hingga kemerahan ketika sudah mulai tua atau matang.
Jambu air kaya akan air, tinggi vitamin A dan C, Kalori, Protein, Zat Besi, magnesium, fosfor, zinc, potassium, copper, asam sitrat, serat.
Manfaat jambu air bagi kesehatan dan kecantikan ; membantu mengatasi diabetes, sebagai penangkal radikal bebas, membantu mengatasi kesuburan, dapat mencegah dehidrasi, membantu menjaga kesehatan mata, membantu mencegah diare, membantu meningkatkan asupan zat besi, membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi, serta kesehatan pembuluh kapiler, membantu mempercantik kesehatan kulit membantu mencegah sariawan, memelihara kesehatan ginjal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar